Seputarkuningan.com - Bhabinkamtibmas Polsek Selajambe Brigpol Opik Taufik mendatangi SMPN 1 Selajambe yang berlokasi di Desa Ciberung Kecamatan Selajambe, Rabu (7/10/2020). Kedatangannya ini untuk menjalin kordinasi binluh kepada para guru juga siswa sekaligus sampaikan pesan kamtibmas dan edukasi pemahaman Pencegahan Penyebaran wabah Virus Covid 19,dalam Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB ) dengan Protokol Kesehatan.
Bhabinkamtibmas Brigpol Opik Taufik mengatkan, kegiatan sambang ini dilakukan sebagai upaya Polri dalam membantu upaya pemerintah memutus mata rantai penyebaran covid-19, sekaligus dengan menghimbau kepada siswa maupun warga untuk menerapkan Protokol Kesehatan di masa AKB ini.
"Menghimbau secara langsung sesuai dengan anjuran pemerintah untuk tidak keluar rumah jika tidak mendesak , gunakan masker saat keluar rumah dan budaya hidup bersih dan sehat merupakan cara efektif cegah penyebaran Virus Covid 19," ujar Opik.
"Menghimbau secara langsung sesuai dengan anjuran pemerintah untuk tidak keluar rumah jika tidak mendesak , gunakan masker saat keluar rumah dan budaya hidup bersih dan sehat merupakan cara efektif cegah penyebaran Virus Covid 19," ujar Opik.
Diharapkan melalui kegiatan ini, peran bhabinkamtibmas bersama unsur masyarakat dapat bersinergi dengan seluruh lapisan masyrakat dalam mengantisipasi gangguan kamtibmas dan pelaksanaan protokol kesehatan.
"Selain itu juga dalam upaya mendukung pemerintah dalam rangka pecegahan Virus Covid 19 dengan menerapkan protokol kesehatan di masa AKB ini," pungkas Opik. (Elly Said)
Post A Comment:
0 comments so far,add yours